Keberadaan modul Gacun memang sangat membantu kita sebagai Tuser dalam menyelesaikan suatu problem PSU. Seperti kita ketahui, hampir semua barang – barang electronic yang beredar saat ini tidak lagi menggunakan trafo konvensional sebagai sumber tegangannya, melainkan menggunakan trafo switching. Tidak jarang pula PSU yang menggunakan trafo switching tersebut mengalami kerusakan baik di blok primer maupun sekunder. Nah, dengan adanya modul Gacun ini bisa kita salah gunakan sebagai ‘alat’ untuk mendeteksi area yang bermasalah tersebut, dan yang paling penting adalah modul Gacun bisa kita gunakan sebagai jalan pintas untuk mengatasi problem, lebih tepatnya di blok primer PSU.
Namun, sebaiknya janganlah selalu bergantung pada Gacun karena akibatnya ilmu dan pengalaman kita tidak akan pernah berkembang karena setiap menemui problem PSU sedikit – sedikit Gacun yang jadi andalan. Padahal jika kita mau sedikit lebih teliti dalam memperbaiki kerusakan blok primer PSU ternyata penyebabnya hanya sepele, misalnya ada Resistor yang putus, Capasitor yang short, ataupun penyebab sepele lainnya yang di mana kita bisa dengan mudah mencari part penggantinya. Gunakan modul Gacun sebagai langkah terakhir untuk mengatasi problem blok primer jika kita sudah tidak bisa mendapatkan part pengganti di toko electronic langganan.
Seperti yang saya alami beberapa waktu yang lalu, saat mendapatkan servisan 1 unit subwoofer merk Advance yang mengalami kerusakan blok primer PSU karena korban PLN padam.
Saat menanyakan IC tersebut ke beberapa toko electronic langganan mereka bilang tidak punya ataupun stok kosong, akhirnya saya berinisiatif untuk menggunakan modul Gacun untuk mengatasi problem yang saya hadapi.
Berikut ini cara pemasangannya:
1. Buang semua komponen di blok primer trafo switching, kecuali diode bridge dan elko filter tegangan 300v
2. Tambahkan R dan C sebagai rangkaian Snubber di lilitan primer trafo switching
2.a. R dengan nilai 22 ohm – 47 ohm
2.b. C dengan nilai 470pf – 1nf dengan tegangan kerja 1kv – 2kv
3. Lalu pasang modul Gacun
3.a. Untuk pemasangan kabel merah perhatikan gambar di atas
3.b. Kabel biru bisa di hubungkan ke pin 4 IC optocoupler
3.c. Sedangkan pin 3 IC optocoupler di hubungkan langsung ke Gnd blok primer
Tips:
Sebelum mencoba untuk di nyalakan, sebaiknya adjust VR yang ada di modul Gacun ke posisi minimum. Baru setelah itu di nyalakan dan adjust lah VR tersebut untuk mendapatkan tegangan yang pas sesuai yang di butuhkan
Ganti elko filter tegangan sekunder dengan nilai yang lebih besar, di sini saya menggantinya dengan nilai 3300uf/35v lalu saya pasang 7812 di jalur B+, dan meng-adjust tegangan outnya ke 18v
Agar hasilnya lebih memuaskan, kita bisa menggunakan modul Gacun untuk tv 24″ – 34″
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Tips kerusakan LA76810A
001 Horisontal tidak stabil. Gambar kadang geser secara horisontal kekiri atau gambar roboh roboh Resistor pada pin-29 VCO referen...
-
faedah atau manfaatnya antara lain : 1. Barang siapa yang membacanya tiap-tiap hari 100x, maka ia akan diberi pangkat wali 2. Memudahk...
-
Ilmu Asmak Malaikat merupakan ajaran spiritual Jawa Islam warisan Sunan Muria yang inti ajarannya adalah memohon kepada Tuhan agar diberi pe...
-
Cara Membuat Flux Pasta Solder Sendiri – Bagi anda para teknisi elektronika kawakan pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya flux bu...
No comments:
Post a Comment